Pemprov Jatim beri dukungan ke UNP Kediri

Pemprov Jatim beri dukungan ke UNP Kediri


         Wakil Gubernur Jatim Drs.H. Saifullah Yusuf mengatakan Pemprov Jatim memberi dukungan penuh terhadap Pendidikan Tinggi di Jawa Timur. Hal itu dikatakannya saat membuka Pembekalan Mahasiswa baru UNP Kediri di GOR Jayabaya Kota Kediri. 
 Dukungan tersebut berupa bantuan fasilitas laboratorium, gedung sarana prasarana belajar termasuk perluasan kampus, dan pelatihan untuk meningkatkan kualitas dosen serta mahasiswa. Tidak hanya Perguruan Tinggi Negeri saja tetapi lembaga pendidikan tinggi  swasta mendapat perhatian.

   
 "Pemprov Jatim memberikan dukungan kepada perguruan tinggi yakni peningkatan kualitas dosen, pembenahan sarana belajar mengajar dan penguatan kurikulum. Pak Gubernur memberikan perhatian khusus terhadap dunia pendidikan perguruan tinggi, "katanya.

      Gus Ipul mengatakan bahwa Perguruan Tinggi harus mempunyai kualitas belajar mengajar yang bagus. Untuk itu para pengajar harus mempunyai  modal pendidikan yang berkualitas. UNP Kediri dinilai Gus Ipul sebagai salah satu Perguruan Tinggi terpercaya, terbukti sejumlah 4000 Mahasiswa baru yang mengikuti pembekalan di Gor Jayabaya Kota Kediri
     "Sebanyak empat  ribu mahasiswa baru yang mengikuti pendidikan di Universitas Nusantara PGRI  dikarenakan kualitasnya sudah terbukti,"katanya.  

     Gus Ipul berpesan agar Mahasiswa baru dalam menempuh belajar di Kampus mengikuti organisasi kemahasiswaan untuk membangun jaringan setelah lulus kuliah nanti. Saat ini UNP Kediri mempunyai 5 Fakultas dan 22 Program Studi dengan jumlah 19000 lebih Mahasiswa yang dulunya hanya  87 mahasiswa dengan dua ruang kuliah dan satu ruang administrasi.
        UNP Kediri memiliki 4 Lokasi Kampus, UNP Kediri I Mojoroto, Kampus UNP Kediri II di Mojoroto Gang I, Kampus III dibekas gedung EL-RAHMA JL. KH. Achmad Danlan dan Kampus IV di Jl Lintasan,disana terdapat sarana dan fasilitas olahraga dan sedang dibangun lapangan tenis, lapangan voly, lapangan basket dan lapangan futsal. Hingga saat ini UNP Kediri telah mewisuda tidak kurang pada 45.000 lulusan, mulai wisuda pertama sebanyak 44 wisudawan pada tahun 1987. 

Terima Kasih Anda Telah Membaca Artikel
Judul: Pemprov Jatim beri dukungan ke UNP Kediri
Ditulis Oleh Vshaa
Berikanlah komentar atas artikel ini. Salam dari Kami, Team dari SMAN 1 Kediri
Comments
0 Comments